Pada hari Selasa, 26 September 2023, Pengurus LAB BPI Kegiatan Sinau Asesmen dan Pengukuhan Pengurus LAB BPI IAIN PONOROGO 2023 yang diikuti oleh Mahasiswa/i jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam dari semester satu hingga semester tujuh, para pengurus Laboratorium Bimbingan Penyuluhan Islam serta ibu dosen Walida Asitasari, M.Psi dan bapak dosen Muhammad Nurdin, M.Ag selaku Ketua Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah dengan kegiatan tersebut adalah belajar asesmen yang disalahsatu mata kuliah ada yang bersangkutan. Kegiatan tersebut dimulai pukul 13.30-15.30 WIB, dimulai dengan pembukaan, sambutan dari Ketua Jurusan Muhammad Nurdin, M.Ag dan dilanjutkan laporan program kerja terlaksana, lanjut acara inti Pengukuhan dan penyampaian materi sinau asesmen oleh Walida Asitasari, M.Psi dengan materi DENVER II dan diakhiri dengan penutup.

Materi Asesmen sangat disambut antusias kepada para mahasiswa/i karena asesmen termasuk matakuliah, dengan keseruan-keseruan yang ada materi asesmen tidak terlihat membosankan bagi para mahasiswa/i.

Dengan diadakannya belajar asesmen dan pengukuhan tersebut, semoga kedepannya Laboratorium Bimbingan Penyuluhan Islam Institut Agama Islam Negeri Ponorogo semakin solid, semakin berkembang, semakin jaya, pertambahan pengurus menjadi salahsatu perkembangan di Laboratorium.

Hallo #Dulur !! Jangan lupa ikuti Instagram kamu di @bpiponorogo_official dan juga website kami di www.bpi.iainponorogo.ac.id

#bpiiainponorogo
#iainponorogo
#bimbinganpenyuluhanislam
#bimbinganpenyuluhan
#labbpi
#labbpiiainponorogo
#assesment
#sinauasesmen

Kategori: BERITA